Postingan saya kali ini berisi kunci jawaban dan pembahasan soal PTS Sejarah Peminatan Kelas 10 SMA/ MA. Pembahasan soal terdiri dari 30 soal pilihan ganda. Pada kesempatan ini saya akan membagikan pembahasan nomor 1 hinngga nomor 15. Untuk postingan selanjutnya, Insya Allah akan saya bagikan pembahasan nomor 16 hingga nomor 30. Langsung saja, monggo dipelajari.
Soal : Sejarah Peminatan Kelas 10 PTS Semester 2
PEMBAHASAN
1. Jawaban : C
Pembahasan :
Kebudayaan Megalithikum berwujud benda-benda yang terbuat dari batu besar (biasanya berhubungan dengan sarana penguburan/ pemujaan), sedangkan candrasa merupakan artefak dari logam perunggu.
2. Jawaban : A
Pembahasan:
Berdasarkan hasil kebudayaannya maka zaman Praaksara dapat dibedakan atas zaman Batu dan zaman Logam.
3. Jawaban : E
Pembahasan :
Peter Brown dan Mike J. Morwood pada bulan September 2003 menemukan fosil manusia purba yang kemudian diberi nama Homo floresiensis.
4. Jawaban : E
Pembahasan :
Homo wajakensis bukan merupakan fosil yang ditemukan di luar Indonesia, melainkan Homo wajakensis ditemukan di Indonesia.
5. Jawaban : C
Pembahasan :
Manusia purba tidak hanya ditemukan di Asia dan Eropa melainkan juga di Afrika. Penemuan manusia purba Australopithecus africus adalah Raymond Dart.
6. Jawaban : C
Pembahasan :
Fosil manusia purba jenis Homo floresiensis ditemukan di gua Liang Bua, Nusa Tenggara Timur.
7. Jawaban : D
Pembahasan :
Fosil manusia purba Indonesia yang pernah dianggap sebagai missing link dari teori Evolusi yang dikemukakan oleh Charles Darwin, yaitu Pithecanthropus erectus.
8. Jawaban : B
Pembahasan :
Jenis manusia purba yang sudah mencapai tingkat kesempurnaan disebut Homo sapiens.
9. Jawaban : C
Pembahasan :
Pithecanthropus erectus menurut E. Dubois merupakan jenis makhluk antara manusia dan kera karena hidupnya sudah mulai menetap.
10. Jawaban :
Pembahasan :
Bagian fosil Meganthropus paleojavanicus yang ditemukan oleh von Koenigswald di Sangiran pada tahun 1936 dan 1941 adalah rahang atas dan bawah.
11. Jawaban : D
Pembahasan :
Jenis manusia yang ditemukan pada 1931-1934 di sepanjang sungai Bengawan Solo oleh C. Ter Haar dan Ir. Oppenoorth adalah Homo soloensis.
12. Jawaban : C
Pembahasan :
Zaman Batu Madya merupakan masa peralihan di mana cara pembuatan alat-alat kehidupannya lebih baik dan lebih halus dari zaman Batu Tua. Contoh artefak peniggalan zaman Batu Madya adalah kapak Sumatra.
13. Jawaban : B
Pembahasan :
Peralatan yang dihasilkan dari zaman Paleolithikum antara lain kapak perimbas, kapak penetak, pahat genggam, dan kapak genggam.
14. Jawaban : E
Pembahasan :
Fosil Australophitecus robustus ditemukan di Afrika Selatan oleh T.J. Robinson dan Robert Broom.
15. Jawaban : B
Pembahasan :
Terputusnya mata rantai yang dapat menghubungkan antara makhluk awal dengan manusia modern menurut teori Evolusi disebut missing link.
Post a Comment