Assalamu'alaikum, teman-teman. Semoga sehat selalu. Jadwal KSN untuk tahun ini segera dilaksanakan. Bagi kamu yang terpilih dari pihak sekolah atau sudah lolos seleksi tingkat sekolah, kamu harus banyak latihan dong. Lalu mau latihan soal apa, kan materi sangat banyak terutama mata pelajaran IPS tingkat SMP??
Tenang, kamu bisa mempelajari Bank Soal yang sudah diringkas untuk memudahkanmu belajar latihan soal pada tahun-tahun sebelumnya. Usahakan kamu menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan usahamu sendiri, setelah selesai kamu bisa melihat pembahasannya. Langsung saja, monggo dipelajari.
1. Kehidupan manusia banyak dipengaruhi oleh keadaaan atmosfer di lapisan troposfer. Salah satu ciri kondisi lapisan ini adalah …-OSN 2011 (Kabupaten)-
a. mampu memantulkan gelombang radio jarak jauh
b. suhunya dapat mencapai -90 oC
c. semakin menjauhi permukaan bumi, suhu udara akan terus menurun
d. mengandung Ozon (O2) yang melindungi makhluk hidup di permukaan bumi
2. Hujan Zenithal lebih memungkinkan terjadi di daerah yang luas dan datar dengan pembentukan awan cumulonimbus yang cepat. Jika dilihat dari proses siklus hidrologis, hujan Zenithal merupakan contoh yang baik dalam menjelaskan jenis siklus …-OSN 2011 (Kabupaten)-
a. panjang
b. sedang
c. pendek
d. hujan
3. Berikut ini adalah salah satu proses yang terlibat dalam peristiwa hujan es dan tidak terjadi pada hujan lainnya …-OSN 2011 (Kabupaten)-
a. kondensasi
b. evaporasi
c. kristalisasi
d. presipitasi
4. Pada sekitar bulan Desember – Januari, hembusan angin musim barat mencurahkan banyak hujan di wilayah Indonesia. Curah hujan terbanyak biasanya diturunkan di hampir semua pantai bagian barat pulau dan terus berkurang ke arah timur. Dengan mengikuti pola di atas, rendahnya curah hujan di provinsi NTT pada dasarnya karena curah hujan telah banyak diturunkan di wilayah …-OSN 2011 (Kabupaten)-
a. Bogor
b. Palembang
c. Makassar
d. NTB
5. Karakteristik lapisan mesosfer pada atmosfer adalah …-OSN 2012 (Kabupaten)-
a. tempat peristiwa cuaca seperti hujan dan awan
b. berada pada ketinggian 80-800 km
c. lapisan yang mengandung ozon (O3)
d. tempat hancurnya meteor
6. Di Indonesia, daerah yang paling rendah curah hujannya adalah …-OSN 2012 (Kabupaten)-
a. Palu
b. Denpasar
c. Surabaya
d. Makassar
7. Dampak eksploitasi air tanah yang berlebihan, kecuali …-OSN 2012 (Kabupaten)-
a. penurunan muka air tanah
b. instrusi air laut
c. amblasan tanah
d. terjadinya banjir
8. Indonesia terletak di 6o LU – 11o LS sehingga memiliki ciri iklim sebagai berikut …-OSN 2012 (Kabupaten)-
a. suhu rata-rata tahunan sedang
b. amplitudo suhu tahunannya rendah
c. suhu rata-rata tahunannya rendah
d. amplitudo suhu tahunannya tinggi
9. Menurut data BMKG, musim kemarau di Indonesia cenderung makin panjang dan tidak beraturan. Sedangkan, musim hujan cenderung lebih pendek dengan intensitas yang tinggi. Anomali musim tersebut disebabkan oleh dampak …-OSN 2012 (Kabupaten)-
a. perkembangan kota
b. perluasan lahan pertanian
c. reboisasi hutan
d. pertumbuhan industri
10. Penggolongan iklim yang dikaitkan dengan sistem pertanian untuk daerah-daerah tertentu adalah penggolongan iklim menurut …-OSN 2012 (Kabupaten)-
a. Oldemen
b. Koppen
c. Schmidt and Ferguson
d. Mohr
11. Urutan struktur lapisan atmosfer mulai dari yang terdekat dengan permukaan bumi ke atas adalah ...-OSN 2013 (Kabupaten)-
a. Troposfer, Stratosfer, Mesosfer dan Thermosfer
b. Troposfer, Mesosfer, Thermosfer dan Stratosfer
c. Stratosfer, Mesosfer, Troposfer dan Thermosfer
d. Thermosfer, Mesosfer, Stratosfer, dan Troposfer
12. Salah satu pola umum curah hujan di Kepulauan Indonesia adalah ...-OSN 2013 (Kabupaten)-
a. Curah hujan di pantai barat setiap pulau selalu lebih sedikit daripada di pantai timur
b. Curah hujan di setiap pulau selalu merata di sepanjang tahun
c. Curah hujan di daratan rendah lebih sedikit daripada di pegunungan
d. Curah hujan di daerah pedalaman selalu jatuh pada musim pancaroba
13. Salah satu upaya untuk menjaga kelestarian air tanah adalah ...-OSN 2013 (Kabupaten)-
a. penggunaan air tanah yang diatur sesuai kebutuhan
b. memfungsikan kembali tampungan-tampungan air
c. mengolah air limbah menjadi air bersih dengan menggunakan zat kimiawi
d. memasukkan air hujan ke dalam tanah dengan cara membuat biopori
14. Usaha pelestarian lingkungan hidup dapat dilakukan melalui :
(1) penyaringan terhadap pembuangan gas dari pabrik
(2) pembuatan lubang biopori
(3) penanaman pohon-pohon pembatas jalan raya
(4) uji emisi buangan gas terhadap kendaraan bermotor
(5) membuat istalasi pengolahan limbah
Manakah upaya pelestarian lingkungan untuk menjaga kelestarian udara ...-OSN 2013 (Kabupaten)-
a. (1), (3), dan (4)
b. (2), (3), dan (4)
c. (1), (2), dan (3)
d. (3), (4), dan (5)
15. Perhatikan faktor-faktor di bawah ini!
(1) perubahan suhu udara yang mempengaruhi pelapukan batuan
(2) tingginya curah hujan di DAS
(3) gerakan angin yang menimbulkan gelombang tegak lurus terhadap garis pantai
(4) fluktuasi air laut
(5) penurunan jumlah makhluk hidup
Faktor yang dapat meningkatkan material di delta sungai adalah .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. (2), (3, (5)
b. (1), (2), (3)
c. (3), (1), (5)
d. (1), (4), (5)
16. Pesawat komersial biasanya terbang pada ketinggian antara 9-13 km di lapisar troposfer karena .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. bersuhu sedang sehingga sangat nyaman untuk penerbangan
b. memiliki aliran udara rendah sehingga menghemat bahan bakar
c. memperpendek waktu penerbangan
d. membantu memantulkan gelombang radio jarak jauh
17. Pengakuan formal Zona Ekonomi Ekslusif Indonesia membuat luas wilayah Indonesia bertambah, sehingga ....
a. memudahkan jalur transportasi laut ke luar negeri
b. memicu perselisihan dengan negara lain
c. banyak sumber daya alam yang dapat dieksploitasi
d. banyak negara lain memanfaatkan sumber daya laut Indonesia
18. Contoh kerusakan lingkungan yang terjadi di daerah pantai adalah .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. Salinitas air tanah meningkat karena pengambilannya yang berlebihan
b. Pencemaran air tanah karena limbah rumah tangga
c. Peningkatan akumulasi sedimentasi di tepi pantai karena aktivitas manusia
d. Keanekaragaman biota laut berkurang karena pencemaran air laut
19. Bumi bergerak mengorbit Matahari secara teratur dengan periode satu tahun. Bila jarak terdekat Bumi ke Matahari terjadi di bulan Januari, jarak terjauh Bumi ke Matahari terjadi pada bulan .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. Juli
b. Juni
c. Maret
d. Desember
20. Bila Idul Fitri 1 Syawal 1434 bertepatan dengan tanggal 8 Agustus 2013, maka Idul Fitri 1 Syawal 1435 diperkitakan bertepatan dengan tanggal .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. 29 Juni 2014
b. 29 Juli 2014
c. 19 Agustus 2014
d. 19 September 2014
21. Bagi pengamat di Bumi, ukuran Matahari tampak paling besar pada tanggal .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. 2-4 Januari
b. 23-25 September
c. 22-24 Desember
d. 21-23 Maret
22. Pada tahun 2100, sehari setelah tanggal 28 Februari 2100 adalah tanggal .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. 29 Februari 2100, karena tahun kabisat
b. 11 Maret 2100, karena harus dikoreksi 11 hari
c. 1 Maret 2100, karena tahun basit
d. 10 Maret 2100, karena harus dikoreksi 10 hari
23. Bulan Purnama tampak tidak berkelap-kelip seperti bintang karena .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. diameter bulan membentang dalam sudut yang jauh lebih besar dibandingkan dengan diameter bentangan sudut bintang
b. diameter bintang membentang dalam sudut yang jauh lebih besar dibandingkan dengan diameter bentangan sudut bulan
c. cahaya bintang adalah cahaya yang dipancarkan dari bintang, sedangkan cahaya bulan adalah cahaya matahari yang dipantulkan oleh permukaan bulan
d. pancaran cahaya bintang sebenarnya lebih kuat dibandingkan dengan cahaya Bulan Purnama
24. Temperatur permukaan Matahari mencapai ribuan derajat Celcius. Namun astronom mengamati adanya bintik Matahari yang tampak sebagai bintik gelap. Hal ini terjadi karena bintik Matahari .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. mungkin lebih panas atau lebih dingin dari temperature permukaan Matahari
b. sama dengan temperature permukaan Matahari bagian lain
c. lebih panas dari temperatur Matahari di bagian lain
d. lebih dingin dari temperatur permukaan Matahari di bagian lain
25. Cahaya Matahari memerlukan waktu delapan menit untuk sampai ke planet Bumi. Untuk sampai ke planet lain yang jaraknya lima kali jarak Bumi ke Matahari, cahaya Matahari memerlukan waktu .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. 64 menit
b. 40 menit
c. 8 menit
d. 1 menit
26. Bila diamati dari Pontianak (lintang 0o), tempat terbit Matahari tampak bergeser ke arah Utara dari titik Timur setelah sekitar tanggal 21 Maret, dan bergeser ke arah Selatan dari titik Timur setelah sekitar tanggal 23 September. Untuk orang yang tinggal di kutub Utara Bumi, Matahari terbit sekitar tanggal .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. 23 September
b. 22 Desember
c. 21 Maret
d. 21 Juni
27. Pada tahun 2006, Pluto tidak lagi diklasifikasikan sebagai planet karena .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. sudut kemiringan bidang orbitnya sangat besar
b. ukuran planet terlalu kecil
c. orbitnya memotong orbit Uranus
d. orbitnya memotong orbit planet Neptunus
28. Akibat gaya gravitasi Bulan dan Matahari, bagian Bumi yang paling mudah terpengaruh oleh gaya gravitasi Bulan dan Matahari adalah .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. gunung berapi
b. gunung es
c. air laut
d. bukit pasir
29. Arah putaran rotasi Bumi berkebalikan dengan rotasi Venus, oleh karena itu .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. di Bumi, bintang-bintang selalu terbit lebih cepat dibandingkan dengan saat terbit sehari sebelumnya
b. di Venus, bintaang-bintang selalu terbit lebih cepat dibandingkan dengan saat terbit sehari sebelumnya
c. di Bumi, bintang-bintang selalu terbit lebih lambat dibandingkan dengan saat terbit sehari sebelumnya
d. di Bumi, bintang-bintang selalu terbit di saat yang sama dengan saat terbit sehari sebelumnya
30. Ketika jarak terdekat Bumi ke Matahari terjadi di bulan Januari, maka pada saat itu kecepatan bumi pada orbitnya bernilai .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. tertinggi
b. terendah
c. konstan
d. tidak konstan
31. Jika kemiringan sumbu rotasi bumi lebih besar dari 23,5 o terdapat bidang orbit Bumi maka .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. tidak ada empat musim di belahan Bumi Utara dan Selatan
b. titik balik utara juga lebih besar dari 23,5 o diukur dari arah Timur
c. titik balik utara lebi besar dari 23,5 o, titik balik selatan lebih kecil dari 23,5 o
d. titik balik utara lebih kecil dari 23,5 o, titik balik selatan lebih besar dari 23,5 o
32. Andaikan jarak Bumi-Bulan adalah 100 skala jarak, dan massa Bumi menjadi 70 satuan massa, dan massa Bulan menjadi 30 satuan massa, maka titik pusat massa diukur dari Bumi adalah .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. 100 skala
b. 70 skala
c. 50 skala
d. 30 skala
33. Gerhana Matahari terjadi pada saat Bulan berada pada fase Bulan ....
a. baru
b. berumur tiga perempat
c. purnama
d. berumur seperempat
34. Bila suatu bintang bergerak mendekati Bumi dengan memancarkan cahaya, maka frekuensi cahaya bintang yang diterima pengamat di Bumi adalah .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. sebesar kecepatan cahaya
b. di atas kecepatan cahaya
c. makin rendah
d. makin tinggi
35. Diketahui jejari Bumi di wilayah ekuator sebesar 6.378 km. Tiga siswa SMP terpisah di tiga kota. SIswa A di lintang Utara 0o, siswa B di lintang Utara 60o, dan siswa C di dekat lintang Utara 90o. Ketiganya mengukur kecepatan rotasi Bumi dalam sehari (24 jam). Hasil pengukuran yang akan diperoleh .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. semua siswa memperoleh hasil yang sama
b. siswa B paling tinggi, siswa A dan C sama
c. siswa A paling tinggi, siswa C paling rendah, siswa B setengah dari A
d. siswa C paling tinggi, siswa A paling rendah, siswa B setengah dari C
36. Dalam sistem kalender Julian, berikut ini adalah tahun-tahun kabisat! OSN 2014 (Kabupaten)
a. 2000, 2002
b. 2100, 2014
c. 1900, 1901
d. 1945, 1998
37. Andaikan Bumi dan Matahari seperti bola, dan satu bola Matahari dapat diisi satu juta bola Bumi, maka perbandingan jejari Matahari terhadap jejari Bumi adalah .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. jutaan kali
b. ribuan kali
c. ratusan kali
d. puluhan kali
38. Diketahui bahwa jarak Mars ke Matahari lebih jauh dibandingkan dengan jarak Bumi ke Matahari. Di waktu tertentu, pengamat di Bumi dapat melihat Mars dengan jelas melintas pada jarak terdekat ke Bumi. Peristiwa tersebut adalah .... OSN 2014 (Kabupaten)
a. oposisi Mars
b. transit Mars
c. gerhana
d. okultasi Mars
39. Pola curah hujan di sebagian wilayah Indoensia adalah di wilayah bagian Barat akan mendapat curah hujan yang lebih banyak daripada wilayah bagian Timur. Dengan demikian, curah hujan yang paling rendah di antara hutan-hutan di bawah ini adalah hutan .... OSN 2015 (Kabupaten)
a. Gede-Pangrango
b. Alas Roban
c. Baluran
d. Sabana Sumba
40. Pada peristiwa upwelling di perairan Samudera Indonesia, permukaan air laut lebih dingin dan memiliki kandungan oksigen yang rendah. Dari gambaran di atas, pengaruh upwelling adalah dapat .... OSN 2015 (Kabupaten)
a. meningkatkan produksi ikan tangkap
b. meningkatkan produksi ikan tambak
c. menurunkan produksi ikan tambak
d. menurunkan produksi rumput laut
41. Setiap pergi ke tempat bekerja, para petani menggunakan pakaian tebal, penutup kepala dan telinga. Dari kondisi di atas, dapat diperkirakan bahwa jenis komoditas yang mereka usahakan adalah .... OSN 2015 (Kabupaten)
a. padi
b. kedelai
c. tembakau
d. kubis
42. Tanda-tanda yang dapat diamati dari adanya kerusakan hutan di daerah hulu sungai adalah .... OSN 2015 (Kabupaten)
a. berkurangnya pendapatan ikan tangkap
b. sering terjadi banjir rob dan abrasi pantai
c. gelombang dan arus laut semakin kuat
d. terbentuknya deta sungai yang cepat
43. Dampak negatif dari munculnya kawasan industri bagi lingkungan terutama pada kondisi udara di sekitarnya adalah .... OSN 2015 (Kabupaten)
a. pemasangan cerobong asap yang melawan arah angin mengakibatkan menurunnya kesehatan penduduk sekitar
b. pembakaran bahan bakar fosil mengakibatkan percepatan pelapukan kimia pada tanah dan besi
c. penggunaan bahan bakar kayu mengakibatkan berkurangnya jumlah pohon penyerap gas-gas beracun
d. pengolahan hasil industri menggunakan bahan alam mengakibatkan matinya tanaman dan burung-burung
44. Berikut ini adalah petani di Pulau Jawa yang sedang diuntungkan oleh peredaran Matahari ketika berada di belahan Bumi Selatan, yaitu petani .... OSN 2016 (Kabupaten)
a. padi
b. sayur
c. tembakau
d. palawija
45. Perhatikan gambar berikut ini!
Berdasarkan gambar di atas, di Gorontalo pada bulan Agustus mengalami musim .... OSN 2016 (Kabupaten)
a. kemarau karena adanya angin musim dari Australia ke Asia
b. hujan karena adanya angin musim dari Australia ke Asia
c. kemarau dipengaruhi oleh angin Muson Barat
d. hujan dipengaruhi oleh angin Muson Barat
46. Ketika bumi berotasi dan berevolusi terhadap Matahari, semua permukaan bumi mengalami perubahan sebagai akibat dari dua gerakan bumi tersebut. Bagaimana dampak rotasi dan revolusi bumi terhadap keadaan di Indonesia? OSN 2016 (Kabupaten)
a. Kelembapan udara tinggi, angin berubah setiap musim, dan topografi bervariatif
b. Penyinaran sepanjang tahun, temperature udara stabil, dan topografi bervariatif
c. Tekanan udara tinggi, angin berbalik arah di katulistiwa, dan topografi berbukit
d. Curah hujan tinggi, tekanan udara tinggi, dan topografi datar
47. Nelayan tradisional yang melaut menggunakan kapal layar memanfaatkan potensi alam berupa angin .... OSN 2016 (Kabupaten)
a. Laut
b. Darat
c. Muson
d. Pasat
48. Jika pola musim di Indonesia tidak mengalami perubahan, maka waktu yang tepat untuk memulai menanam padi tadah hujan di wilayah Sumatera, Jawa, dan Bali adalah pada bulan .... OSN 2017 (Kabupaten)
a. Juni
b. Agustus
c. November
d. Januari
49. Salah satu pola curah hujan di Pulau Sumatera ditandai oleh tingginya intensitas curah hujan di bagian barat pulau dibandingkan bagian timur. Dengan demikian, kabupaten manakah yang rawan terjadi bencana tanah longsor? OSN 2017 (Kabupaten)
a. Solok
b. Ogan Komering Ilir
c. Tanjung Jabung Barat
d. Pelalawan
Post a Comment